13 Inspirasi Membuat Desain Kartu Nama yang Unik dan Keren

Kartu nama menjadi salah satu identitas penting untuk seseorang. Apalagi, kalau Anda adalah seorang karyawan atau pengusaha. Desain kartu nama menjadi hal yang harus diperhatikan. Dengan bentuk yang unik dan keren, nama Anda bakal lebih mudah diingat oleh penerima kartu nama.

Kartu nama memiliki informasi yang lengkap. Mulai dari alamat, nomor telepon, hingga alamat email. Dengan begitu, mereka yang memiliki ketertarikan dengan Anda pun bisa melakukan komunikasi secara mudah.

Namun, bagaimana caranya biar memperoleh kartu nama dengan desain yang unik sehingga mudah diingat? Anda tentu saja harus memiliki kreativitas yang tinggi. Selain itu, tidak kalah pentingnya, bisa pula mengambil inspirasi desain dari bentuk kartu nama lain di internet.

Sebagai bahan pertimbangan, berikut ini adalah 13 desain kartu nama unik yang dapat Anda gunakan:

Kartu nama mewah dengan lapisan emas di bagian pinggir

Kartu nama mewah dengan lapisan emas di bagian pinggir

Untuk memberikan kesan yang berarti di mata para klien, Anda bisa menggunakan kartu nama yang mewah. Caranya pun tidak terlalu sulit. Desain kartu nama dengan lapisan warna emas di bagian pinggirnya. Selain itu, mengombinasikan warna emas dengan hitam juga jadi pilihan yang bijak.

Kartu nama dengan bentuk pisau serbaguna

Kartu nama dengan bentuk pisau serbaguna

Untuk seorang pekerja dan pengusaha di bidang kreatif, kartu nama yang satu ini bisa menjadi representasi menarik. Dengan melihatnya secara sekilas, orang akan melihat Anda sebagai sosok yang penuh inspirasi.

Kartu nama berbentuk komputer Mac Apple

Kartu nama berbentuk komputer Mac Apple

Desain kartu nama yang tidak kalah kerennya adalah kartu nama dengan bentuk seperti komputer Mac Apple. Desain ini sangat cocok bagi para desainer grafis. Mengingat, komputer dari Apple ini kerap dipakai untuk sarana mengedit gambar, video, dan foto.

Kartu nama berbentuk kubus

Kartu nama berbentuk kubus

Bentuk kartu nama ini juga menarik untuk dipilih. Sekilas, kartu nama ini memiliki tampilan tak ubahnya seperti kartu nama biasa. Namun, siapa sangka kalau kartu nama tersebut dapat pula berubah bentuk menjadi sebuah kubus. Menarik, kan?

Kartu nama dengan gambar seluruh tubuh

Kartu nama dengan gambar seluruh tubuh

Tidak ada salahnya bagi Anda untuk menampilkan wajah atau seluruh tubuh pada desain kartu nama. Namun, bentuknya juga harus menarik. Salah satunya adalah pada desain di bawah ini. Potret Anda bisa ditempatkan secara menyeluruh dalam posisi berada di balik dinding. Unik, kan?

Kartu nama untuk fotografer

Kartu nama untuk fotografer

Desain kartu nama yang memiliki bentuk seperti kamera tentu menjadi pilihan yang tepat untuk seorang fotografer. Sekali melihat, profesi Anda sudah bisa diketahui oleh penerima kartu nama.

Kartu nama lego

Kartu nama lego

Menggunakan desain lego sebagai kartu nama juga menarik untuk dicoba. Namun, Anda juga perlu memperhatikan bidang usaha yang tengah digeluti saat memilih deain ini.

Kartu nama untuk pekerja seni

Kartu nama untuk pekerja seni

Lukisan menjadi representasi yang tepat untuk seorang pekerja seni. Kartu nama dengan desain lukisan pun bisa digunakan dengan cara yang unik. Kartu nama ini memiliki dua bentuk sekaligus. Pertama, bentuk kartu nama biasa. Kedua, bisa pula dibentuk menjadi sebuah kanvas lukisan seperti yang ada di pameran.

Kartu nama ala detektif

Kartu nama ala detektif

Sekilas, kartu nama ini memiliki penampilan yang biasa-biasa saja. Hanya selembar kertas putih dengan tulisan ‘grill me’ di bagian bawah. Namun, tampilan unik dari kartu nama ini bisa muncul setelah instruksi tersebut diikuti.

Dengan menggunakan desain kartu nama ini, Anda bakal memiliki kesan yang cukup mendalam. Apalagi, kartu nama unik ini memiliki desain yang unik, cocok untuk pribadi yang memiliki kreativitas tinggi.

Kartu nama pembuka botol

Kartu nama pembuka botol

Kartu nama ini memiliki desain yang tak jauh berbeda dengan kartu nama biasa. Berbentuk persegi, tapi ada bagian berlubang di tengahnya. Selain itu, kartu nama ini juga tidak bisa dipakai dengan bahan kertas. Anda harus menggunakan bahan lain yang lebih keras. Dengan begitu, fungsi lain kartu nama yang digunakan sebagai pembuka botol pun dapat dimanfaatkan.

Kartu nama berbentuk gulungan

Kartu nama berbentuk gulungan

Kartu nama ini memiliki bentuk yang menarik, karena dibuat agar bisa digulung dengan mudah. Hal itu sangat sesuai dengan identitas pemilik kartu nama yang memiliki usaha kursus yoga. Desain yang mudah digulung merepresentasikan gerakan yoga yang fleksibel. Cara ini bisa pula Anda manfaatkan.

Kartu nama dengan desain sederhana

Kartu nama dengan desain sederhana
Desain kartu nama ini cocok untuk pribadi yang praktis. Dengan desain yang minimalis dan sederhana, kartu nama ini memberi kenyamanan saat dibaca. Anda pun tidak terlalu banyak memberikan tulisan pada kartu nama tersebut. Cukup nama, alamat email, serta nomor telepon.

Kartu nama untuk pencinta tanaman

Kartu nama untuk pencinta tanaman

Kartu nama ini punya desain yang menarik, terutama bagi para pencinta tanaman. Di bagian belakang kartu nama ini, terdapat instruksi untuk mencelupkan bagian bawah kartu nama di dalam air selama 4 hari. Hasilnya pun sangat mengejutkan, terdapat daun yang bakal muncul di bagian atas kartu nama.

Keunikan tersebut pun bakal memberikan kesan tersendiri bagi para klien. Desain kartu nama ini sangat tepat digunakan oleh para pengusaha yang memiliki usaha di bidang tanaman.

Ingat, desain kartu nama yang berkesan memberi nilai tersendiri bagi Anda di mata klien. Selain memberikan nilai kepercayaan lebih, keunikan tersebut juga membuat bisnis Anda mudah diingat. Tertarik membuat kartu nama yang unik?

Previous

7 Rekomendasi Aplikasi Pembuat Logo di Smartphone Android

September 22, 2017
Next

Bingung Membuat Desain Banner yang Keren? Cara Ini Cocok untuk Pemula!

September 22, 2017

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.